Samsung Galaxy Y GT-S5360 |
Disini saya akan memaparkan langkah-langkah root Smartphone Samsung Galaxy Y GT-S5360.
Tapi sebelum itu saya akan menjelaskan beberapa hal yang mengenai Rooting.
Definisi Rooting (Android Rooting) :
Android Rooting adalah proses yang memungkinkan pengguna untuk memproses lebih lanjut operasi sistem di smartphone android. Root ini sebenarnya digunakan untuk mengakses lebih dalam fitur-fitur yang tidak ada dalam produk asli smartphone itu, dengan kata lain menghilangkan beberapa keterbatasan fitur dalam sistem android.
Keuntungan melakukan rooting :
1. Mengontrol akses penuh kedalam sistem operasi android, termasuk menambah, menghapus, mengkonfigurasikan file dan sistem secara bebas menggunakan superuser app
2. Dapat memindahkan aplikasi yang terinstal di telepon ke kartu memori (SD Card)
3. Meningkatkan performa perangkat android
Kerugian melakukan rooting :
1. Menghilangkan garansi perangkat android
2. Mengurangi kinerja sistem keamanan pada perangkat android
Superuser app |
Langkah-langkah me-root Smartphone Samsung Galaxy Y GT-S5360 :
- Isi baterai anda sampai 80% karena banyak langkah-langkah yang harus dilakukan
- Backup kontak, pesan, dan file-file penting yang ada di smartphone anda untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan
- Download File Zip (update.zip), pindahkan dan tempatkan langsung di kartu memori smartphone (SD Card) anda, jangan di simpan didalam folder atau mengekstraknya. (Silahkan download File)
Download update.zip di 4shared - Matikan smartphone anda
- Tekan dan tahan (tombol Home, tombol Power, dan tombol Volume-up) selama beberapa detik sampai logo Samsung muncul. Anda akan melihat tulisan berwarna merah dimana sekarang anda masuk kedalam "Recovery Mode". Dalam "Recovery Mode" layar sentuh tidak akan bekerja, silahkan gunakan tombol volume-up dan volume down untuk kunci navigasi, gunakan tombol Home untuk memilih dan tombol power untuk kembali ke menu sebelumnya
- Pilih "Apply Update from SD card"
- Pilih file yang telah anda download dan pilih yes.
- Setelah itu secara otomatis layar tampilan berubah, disana ada pilihan "Reboot System Now". Pilih "Reebot System Now" dan tunggu sampai smartphone hidup kembali.
- Periksa aplikasi anda di smartphone, apabila anda melihat aplikasi Superuser app, maka proses rooting Smartphone Samsung Galaxy Y GT-S5360 telah berhasil
- Sekarang buka aplikasi dan perbaharui binari.***SEMOGA BERHASIL***
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !